YouGov Indonesia adalah lembaga riset pasar asia yang berkantor di Singapura . Melalui layanan survey online , YouGov meneliti pasar real produk atau digital produk berdasarkan kehidupan sehari hari para members nya .
Cara Mendaftar menjadi members nya adalah sbb :
- Klik disini, atau cek ke web nya langsung.
- Isi data profil yang lengkap.
Kalau saya, jujur saja jarang nge - cek website nya. Tapi begitu ada notifikasi via email dari YouGov tentang adanya survey baru untuk saya, langsung gercep. Secepatnya saya selesaikan soal² yang ada. Karena, survey online ini limited kuota peserta nya. Misalnya saja, survey mengenai produk A hanya untuk kuota 1000 orang. Kalau ditunda tunda, ntar malah keburu di tutup. Sayang banget 'kan?
Emang tugas nya cuma ngisi survey online saja kah?
± Seperti itu. Mengisi survey online. Tapi sewaktu waktu ada opsi penawaran apakah kita bersedia bila di minta download aplikasi atau di telphone secara langsung .
Saya share salah satu contoh pertanyaan yaitu sbb :
Saya share salah satu contoh pertanyaan yaitu sbb :
Ok, satu aja yaa. Kalau saya tulis lebih banyak ntar di anggap melanggar SK.
Pertanyaan nya ga melulu soal produk.
Pertanyaan nya ga melulu soal produk.
Btw. Poin yang kita dapat akan berbeda beda tergantung jumlah soal dan waktu yang di berikan.
Begitu sudah mencapai 5000 poin, maka kotak reward akan terbuka otomatis seperti gambar di bawah ini.
Buat saya, ini adalah reedeem yang kedua kalinya. Waktu reedeem yang pertama kali, saya pilih opsi pulsa senilai 200 rb. Dan sekarang saya pilih e-giftcard tokopedia senilai 200 rb juga.
Saya klik opsi tokopedia giftcard.
Setelah itu saya isi konfirmasi data.
Dan sayapun berhasil apply reward nya. Setelah itu muncul notifikasi bahwa Kode E-giftcard tokopedia akan di kirim ke email, setelah 20 hari kemudian.
Alhamdulillah. Saya tidak perlu menunggu selama 20 hari. Tapi dua hari saja . Pihak YouGov mengirimi saya email, detail kode giftcard beserta cara reedeem nya.
Buat yang mau Download aplikasi YouGov, Klik gambar atau Klik Disini ya. Gratis .
Update terbaru 28 Oktober 2024
Yay ... Alhamdulillah ..😍
Akhirnya saya bisa share disini lagi pencairan 5000 points untuk ke sekian kalinya. Ternyata ada fitur pencairan baru yang sebelumnya ngga ada yaitu GOPAY & DANA . Biasanya saya pilih gift card Tokopedia, kali ini saya pilih fitur GOPAY aja..
Proses reedeem nya terhitung cepat, hanya 2 menit saja.
* Setelah klik fitur pencairan yang kita pilih, selanjutnya YouGov akan menunjukkan link data email tertulis di data akun kita.
* Pastikan email akun YouGov & email akun gojek kita sama. Langsung aja klik opsi LANJUTAN. Cek Email, lalu klik link yang diberikan oleh YouGov.
* Setelah itu, tinggal klik klik aja opsi nya. Jangan lupa di baca dulu data nya. Jangan khawatir atau kaget kalau bahasa nya aneh cz saya aja dapet nya link berbahasa Perancis. Sekali lagi hati² baca data akun saat pencairan..
Sangat menarik program survey online ini, kak..., giftcardnya juga menarik.
ReplyDeleteDulu pernah ada temanku tugasnya srbagai surveyor gitu,tapi bukan online.
Dia cerita honornya lumayan dan selalu dapat goodie bag tiap kali ia diundang untuk mengisi survey.
Ikut gabung jadi team surveyor begini ada batasan usiakah persyaratannya, kak ?
Selamat malam, pa Himawan Sant. Tidak ada batasan usia untuk ikut survey online di YouGov. Bapak cukup mengisi biodata secara lengkap. YouGov memberikan Survey Online yang sesuai dengan kalasifikasi data kita. Biasanya sih usia members nya antara 17 - 65 tahun . Untuk lebih jelas nya bapak bisa menghubungi cs YouGov di nomor yang bisa di hubungi di web nya . Trims sudah visit di sini. 🙏
DeleteWah, aku setuju sama Kak Himawan, program survey online ini sangat menarik. Selain kita menggunakan produk, kita bisa menyampaikan apa yang kita rasakan terhadap produknya, dan mereka juga tahu keinginan masyarakat / pengguna produknya. Dan menariknya lagi, kuota dibatasi, jadi nggak membludak dan kita bisa beralih ke produk lain kalau sudah kehabisan kuota.
ReplyDeleteJadi pengen gabung. Terima kasih ya Kak.
Sama² ka Einid Shandy. Oh ya, bener banget tu, seneng banget ya punya pengalaman seperti temennya Pa Himawan dapet goody bag produk terus. Jadi surveyor online maupun offline sama enak nya koq.
DeletePendapat kita sangat berharga buat mereka, karena kita menyampaikan dengan jujur apakah suatu produk itu bagus atau tidak, disukai atau tidak, rasanya sesuai lidah masyarakat umum atau tidak, servicenya , juga hal²
lainnya . Informasi ini sangat diperlukan buat si empunya produk / perusahaan dan bermanfaat untuk di analisa. Dan selayaknya kita menerima reward dari mereka. Trims sudah visit di sini 🙏.
wah menarik sekali ini bisa dapat reward getu, kebetulan saya belum pernah nih ikutan survey online, jadi pengen cobain juga nih kak ;)
ReplyDeleteIya, ka Zunif. Alhamdulillah, reward nya macam². Bisa juga dipake buat byr quota internet bulanan . Yuuk gabung sama komunitas YouGov.
Deletewah lumayan juga ya kak hasilnya, jadi bisa buat penghasilan tambahan ya, kebetulan belum coba nih kak ngasilin duit di internet, soalnya kawatir kalau ketipu kak hehehe :D
DeleteSaya pernah juga ikut survey online tapi yg Panel Station itu mba dan rugi bgt ikutnya krena hanya PHP doang, klo yang YouGov ini mudah2an gak bikin PHP ya mba
ReplyDeleteKalau yang Panel Station, saya ga ikutan bunda Hydriani. Alhamdulillah di YouGov terbukti reward nya, malah terhitung cepet buat saya. 😊
DeleteMb saya sudah punya akun yougov cuma cara menukar poin dengan hadiah seperti apa ya... Krn di akun saya tidak muncul pilihan penukaran apa memang tipe hp mempengaruhi?
ReplyDeleteBuka yougov nya via tampilan website, mba.. Atau download aplikasi yougov di Playstore. Kalau poin kita dah 5000 , akan terlihat jelas ragam pilihan penukaran poin.. Semoga membantu 🙏
Delete